Lihat versi lengkap di tengah situs web👇
10 Hotel Termahal di Dunia yang Bikin Kamu Tercengang
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
20 Juli 2022 15:05 WIB
·
waktu baca 3 menit
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Apa saja 10 hotel termahal di dunia dan seperti apa fasilitas di dalamnya hingga banyak yang berminat menginap di sana? Buat kamu yang penasaran, kami akan menyediakan ulasannya khusus buatmu.
10 Hotel Termahal di Dunia beserta Harga Kamarnya

Hotel termahal di dunia memang ditujukan untuk orang- orang kelas atas yang tidak lagi mempermasalahkan harga. Hotel tersebut tentu lebih mengunggulkan kemewahan, fasilitas yang berkualitas tinggi dan pemandangan terbaik.
Berikut ini deretan hotel termahal di dunia yang bikin kamu tercengang saat mengetahui harganya dikutip dari wealthygorilla.com:
1. Lover’s Deep Luxury Submarine Hotel
Berbeda dengan hotel biasanya, hotel termahal di dunia ini menawarkan pengalaman untuk menikmati pemandangan bawah laut sekalian menginap dengan pelayanan hotel berbintang 5.
Tamu hotel ini harus membayar 150.000 dolar atau Rp2.247.450.000 per malam dengan pelayanan eksklusif yang luar biasa. Hotel ini terletak di St Lucia dan dapat menyelam di sekitar Karibia.
2. Empathy Suite The Palms
Hotel termahal di dunia selanjutnya berada di Las Vegas dengan harga $ 100.000 per malam atau Rp1.498.300.00 yang merupakan hasil karya seniman kelas dunia, Damian Hirst.
Kamu akan mendapatkan dua kamar tidur utama, meja pijat, jacuzzi kantilever yang menghadap ke strip Las Vegas, ruang relaksasi, dan tur pribadi ke koleksi seni properti dan fasilitas Damian Hirst.
3. The Royal Penthouse, Hotel President Wilson
Hotel ini berada di Jenewa, Swiss dengan harga per malamnya yaitu 80.000 dollar atau Rp1.198.640.000. Hotel mewah ini menawarkan pemandangan panorama Danau Jenewa dan Mont Blanc dengan bak mandi jacuzzi yang menghadap ke danau.
Selain perabotan dan pemandangan yang mewah, Kamu juga akan memiliki asisten pribadi 24/7, koki pribadi, dan kepala pelayan pribadi.
4. The Mark Penthouse, The Mark Hotel
Mark hotel grand Penthouse adalah penthouse suite hotel terbesar di Amerika Serikat, dengan harga per malam 75.000 dollar atau Rp1.123.725.000 di dua lantai teratas hotel. Jika memesan Penthouse ini, Kamu akan mendapatkan 5 kamar tidur, 6 kamar mandi, 4 perapian, 2 bar, 2 kamar rias, dan ruang tamu terbuka yang besar.
5. Ty Warner Penthouse, Four Seasons Hotels
Four Seasons Hotels New York juga memiliki pent house termahal di lantai paling atas gedung, tepatnya di lantai 52. Suite dengan harga 60.000 dollar atau Rp898.980.000 per malam ini dilengkapi dengan pemandangan panorama kota 360 derajat dan berisi empat balkon kaca yang memberikan pemKamungan kota New York dengan berbeda sisi
6. The Penthouse Suite, Hôtel Martinez
Hôtel Martinez terletak di Cannes, Prancis, yang merupakan salah satu resor paling terkenal di Côte D’Azur. Untuk menginap di The Penthouse Suite, Kamu harus membayar 53.000 dollar atau Rp794.099.000 per malam dengan panorama yang menakjubkan di seberang lautan.
7. The Muraka Suite,The Conrad
Suite ini terletak di Maladewa di The Conrad dan dipasarkan sebagai suite hotel bawah laut pertama di dunia. The Muraka terdiri dari dua lantai, dengan lantai dasar kira-kira 16 kaki di bawah Samudra Hindia.
Fasilitas hotel istimewa yang akan didapatkan yaitu koki pribadi, bar, gym, pelayan pribadi, dan kolam renang tanpa batas. Harga suite per malamnya adalah 50.000 dollar atau Rp749.150.000 dengan minimal reservasi selama 4 malam.
8. The Hilltop Villa
Hotel ini terletak di pulau Laucala di Fiji dengan harga 45.000 dollar atau Rp674.235.000 per malam. Kamu akan mendapatkan vila seluas empat hektar yang dibagi menjadi tiga vila terpisah dan masing-masing menawarkan pemandangan pulau yang paling indah.
9. Royal Suite, The Plaza
Hotel Royal Suite berada di New York dengan harga per malamnya yaitu 40.000 dollar atau Rp599.320.000. Suite ini memiliki 3 kamar tidur, 3 kamar mandi, lounge, ruang makan terpisah yang dapat menampung hingga 12 orang, dan ruang kebugaran.
10. Royal Suite, Burj Al-Arab
Kamu pasti sudah familiar dengan gedung hotel paling terkenal, Burj Al-Arab, Dubai, Uni Emirat Arab yang menawarkan layanan hotel bintang tujuh pertama di dunia. Harga per malamnya yaitu 28.000 dollar atau Rp419.524.000.
Hotel ini merupakan hotel tertinggi ketujuh di dunia dan dirancang oleh arsitek Tom Wright dengan menyerupai layar kapal.
Itulah 10 hotel termahal di dunia yang menarik untuk diketahui. Apakah Kamu tercengang melihat harganya?(Dyan)
Ini Dia 10 Gedung Tertinggi di Dunia Yang Sangat Menakjubkan
Oleh Lin Sin / 14 Juli 2024
Gedung pencakar langit adalah sebuah bangunan yang mempunyai daya tarik sendiri karena memiliki tinggi tidak seperti pada umumnya.
Namun saat ini, gedung-gedung pencakar langit bukan lagi menjadi suatu yang wah. Pasalnya sudah ada banyak bangunan menjulang tinggi tersebar hampir di berbagai belahan dunia.
Dari sekian banyaknya pembangunan gedung pencakar langit di muka bumi ini, hanya ada beberapa saja yang masuk dalam daftar sebagai spot tertinggi di dunia.
Sederet gedung pemanjat awan tersebut jumlah lantainya tak tanggung-tanggung banyaknya, bisa menembus sampai 160 tingkat lebih.
Bukan hanya menghabiskan biaya triliunan, untuk membuat rancangan serta cara pembuatan bangunan bertingkat ini juga dibutuhkan keahlian khusus dari pakar.
Penasaran bangunan megah mana saja yang mendapat peringkat sebagai gedung pencakar langit tertinggi di dunia sekarang ini? Nah, berikut list nama-namanya.
- 1. Burj Khalifa (Dubai)❤️
- 2. Menara Sanghai❤️
- 3. Abraj Al-Bait Clock Tower (Makkah)❤️
- 4. Ping An Finance Center (Tiongkok)❤️
- 5. LotterWorld Tower (Korea Selatan)❤️
- 6. One World Trade Center (New York)❤️
- 7. CTC Finance Center (China)❤️
- 8. China Zun (Tiongkok)❤️
- 9. Taipei 101 (Taipei)❤️
- 10. Shanghai World Financial Center❤️
1. Burj Khalifa (Dubai)❤️

- Alamat: 1 Sheikh Mohammed Bin Rashid, Dubai, Uni Emirat Arab
- No.Telp: +971 4 888 8124
- Jam Buka: 24 Jam
- Harga Tiket Masuk: Mulai dari Rp.650.000-Rp.750.000/orang
Gedung pencakar langit pemegang rekor pertama terkini diraih oleh menara Burj Khalifa yang terletak di negara Dubai, lokasi tepatnya di 1 Sheikh Mohammed Bin Rashid, Uni Emirat Arab.
Burj Khalifa memiliki tinggi 828 meter dan terdiri atas 168 lantai. Pada saat pembangunan proyek, gedung skyscaper ini menelan biaya sampai USD 1,5 milyar.
Sampai saat ini belum ada gedung tinggi lainnya di dunia yang bisa mengalahkan ketinggian Burj Khalifa tersebut.
Ketika bertandang ke sini, saat dalam lift menuju lantai 125 pengunjung akan disuguhi video singkat ataupun gambar serta foto-foto tentang Burj Khalifa.
Meskipun memiliki 168 tingkat namun pengunjung biasanya hanya sanggup sampai ke lantai 125 hingga 154. Dan dari atas gedung tersebut kita dapat lihat keindahan negara Dubai yang super modern.
2. Menara Sanghai❤️

- Alamat: 501 Yincheng Middle Road, Lu Jia Zui Residental District, Pudong Xinqu, Shanghai Shi, Tiongkok
- Jam Buka: 08.30-21.30
- Harga Tiket Masuk: Mulai dari Rp.178.000-Rp.357.000/orang
Gedung tertinggi yang menempati urutan kedua di dunia namanya adalah Menara Shanghai. Sahabat JejakPiknik tau tidak bangunan tersebut dimana berada dan berapa tingginya?
Dilansir dari situs www.dunia.com, Shanghai tower sekarang menjadi icon paling baru di China. Gedung ini memiliki tinggi 632 meter dan terdiri dari 127 lantai.
Gedung skyscaper yang diresmikan pada tahun 2015 dan dinobatkan sebagai The Best Tall Building Worldwide pada 2016 ini memiliki bentuk spiral.
Hal tersebut untuk mewakili kedigdayaan Shanghai sebagai lambang dinamisme modern di kota Tiongkok.
3. Abraj Al-Bait Clock Tower (Makkah)❤️

- Alamat: First Ring Road, Al Hajlah Makkah, Arab Saudi
- Jam Buka: 13.00-18.00 dan 22.00-02.00
- Harga Tiket Masuk: Rp.571.000/orang
Gedung tertinggi di dunia selanjutnya adalah Abraj Al-Bait Clock Tower atau biasa disebut dengan Makkah Clock Royal Tower. Letak bangunan megah tersebut berada di First Ring Road, Al Hajlah, Mekah tak jauh dari kota Jeddah.
Bentuknya memang mirip Big Ben di London hanya saja perbandingan kedua bangunan ini cukup berbeda dimana Abraj Al-Bait Clock Tower lebih besar.
Abraj Al-Bait Clock Tower dibangun dengan ketinggian mencapai 601 meter dan memiliki 120 lantai.
Sahabat JejakPiknik penasaran seperti apa didalamnya? Nah, langsung aja datang ke lokasinya, untuk tiketnya dibanderol sekitar 500 ribuan per orang.
4. Ping An Finance Center (Tiongkok)❤️

- Alamat: No.5033 Yitian Road, Futian District, Shenzhen, Guangdong, Tiongkok
- No.Telp: +86 28 6511 8188
- Jam Buka: 24 Jam
- Harga Tiket Masuk: Rp.318.179/orang
Dengan ketinggian mencapai 599 meter, Ping An Finance Center menjadi gedung tertinggi peringkat ke-empat di dunia. Bangunan yang memiliki total 115 lantai ini berlokasi di kota Shenzhen, Guangdong, Tiongkok.
Merujuk pada Kaskus sebagai sumber, pembuat bangunan tersebut adalah seorang arsitektur dari Negeri Paman Sam bernama Kohn Pederson Fox Associates dan menelan biaya sebesar Rp.21.66 triliun.
5. LotterWorld Tower (Korea Selatan)❤️

- Alamat: 300 Olympic-ro, Jamsil 6(yuk)-dong, Songpa-gu, Seoul, Korea Selatan
- Jam Buka: 09.30-22.00
- Harga Tiket Masuk: Balita (Rp.153.000), Anak-Anak (Rp.532.000), Dewasa (Rp.614.000)
Lotte World Tower yang berlokasi di Korea Selatan ini menjadi gedung tertinggi kelima di dunia dengan ketinggian mencapai 554,5 meter dan mempunyai sebanyak 124 lantai.
Menurut fakta beredar, tempat hits 2025 satu ini merupakan salah satu taman hiburan indoor terbesar di dunia yang memiliki ratusan wahana permainan seru.
6. One World Trade Center (New York)❤️

- Alamat: 285 Fulton Street, New York 10007, Amerika Serikat
- No.Telp: +1 212 602 4000
- Jam Buka: 09.00-22.00
- Harga Tiket Masuk: Gratis
Setelah tragedi 11 September 2001, bangungan yang dulunya dikenal dengan nama Freedom Tower ini akhirnya menduduki sebagai gedung pencakar langit tertinggi urutan ke-enam.
Bangunan megah yang berlokasi di New York, Amerika Serikat tersebut memiliki ketinggian mencapai 541,3 meter dan mempunyai sebanyak 104 lantai.
7. CTC Finance Center (China)❤️
- Alamat: Zhujiang New Town, Tianhe District,Guangzhou, Guangdong, Tiongkok
- Jam Buka: 24 Jam
- Harga Tiket Masuk: Gratis
CTC Finance Center yang berlokasi di Zhujian New Town ini adalah gedung tertinggi ketiga di Tiongkok dan Ketujuh di dunia.
CTC Finance Center yang memiliki ketinggian 530 meter dan terdiri atas 111 lantai ini merupakan mix used building, dimana dalam bangunannya terdapat area perkantoran, hotel, pusat perbelanjaan serta dek pemantauan.
8. China Zun (Tiongkok)❤️

- Alamat: Z15 Plot, Guanghua Road, Beijing Central Business District, Chaoyang, Beijing, Tiongkok
- Jam Buka: 24 Jam
- Harga Tiket Masuk: Gratis
Bangunan megah berbentuk cawan yang menjadi icon baru Beijing ini juga menjadi gedung tertinggi ke delapan di dunia dan ke empat di China.
Sama seperti CTC Finance Center, China Zun yang memiliki tinggi mencapai 528 meter dan terdiri atas 109 lantai ini juga merupakan mix used building dimana di dalamnya terdapat area perkantoran, apartemen, hotel serta rooftop garden.
9. Taipei 101 (Taipei)❤️

- Alamat: District Xinyi, Taipei, Taiwan
- Jam Buka: 09.00-22.00
- Harga Tiket Masuk: Mulai dari Rp.200.000/orang
Observatorium Taipei 101 yang berlokasi di distrik Xinyi ini dibangun dengan ketinggian mencapai 508 meter dan mempunyai sebanyak 101 lantai. Bangunan tersebut menduduki posisi sebagai gedung tertinggi ke sembilan di dunia.
Selain terkenal sebagai gedung pencakar langit, Observatorium Taipei 101 ini juga cukup populer karena memiliki lift tercepat di dunia.
10. Shanghai World Financial Center❤️

- Alamat: 100 Century Ave, Lu Jia Zui, Pudong Xingu, Shanghai Shi, Tiongkok
- Jam Buka: 24 Jam
- Harga Tiket Masuk: Gratis
Bangunan megah Tiongkok lainnya yang menduduki urutan sebagai list gedung tertinggi berikutnya di dunia namanya adalah Shanghai Wolr Financial Center.
Sama seperti China Zun, Shanghai World Financial Center yang memiliki tinggi 492m ini merupakan gedung tertinggi ke-10 di dunia dan didalamnya ada hotel, area kantor, ruangan konferensi, mall serta dek pemantauan.
Itulah 10 daftar gedung tertinggi di dunia, selain list diatas masih banyak lagi bangunan lainnya yang juga memiliki ketinggian tak biasa seperti The Pearl Hongkong, Menara Eifel Perancis, Perpustakaan Nasional RI dan Burj Doha Qatar.
Nah, selain daftar diatas sekarang juga sedang dibangun beberapa bangunan pencakar langit lainnya yang diprediksi akan menduduki posisi sebagai calon gedung tertinggi di 2025-2030 di masa akan datang.
Beberapa bangunan megah yang menurut rencana akan menduduki calon gedung pencakar langit di masa depan diantaranya adalah Jeddah Tower dan Merdeka PNB 118 di Malaysia.
Nah, banyak kan daftarnya? Jadi dari beberapa list diatas, mana nih spot yang menarik dan ingin sekali Sahabat JejakPiknik kunjungi?

